Anda Mungkin sudah pernah membaca buku tentang hari kiamat atau surga. Tentunya Anda akan menemukan jumlah surga yang berbeda. Ada buku yang menyebutkan surga itu 1, ada mengatakan surga itu 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, dan seterusnya hingga tak terhingga. Lalu berapa sebenarnya jumlah surga ?
Tidak jarang perbedaan ini memicu pertengkaran diantara kita. Pernah saya temui disebuah website yang menyebutkan surga itu 8 dan komentar menyebutkan surga itu 7. Ternyata perbedaan jumlah surga ini malah menjadikan identitas aliran dan golongan tertentu dalam Islam.
Oleh karena itu dalam Buku Islam Jalan Lurus dijelaskan bahwa semua pendapat tentang jumlah surga itu benar. Bagaimana mungkin… Buku Islam Jalan membenarkan semua pendapat yang berbeda tentang jumlah surga tersebut?
Buku Islam Jalan menggunakan cara berpikir Derajat, Dimensi, dan Qadar untuk melengkapi pola berpikir sudut pandang yang memicu kebenaran egois yaitu merasa benar sendiri. Mungkin cerita ini sering Anda dengar yakni 4 orang buta yang disuruh mendefenisikan gajah melalui 4 tubuh yang berbeda. Yang satu memegang belakang, yang lain kaki, perut, kuping. Tentu Keempatnya mendapat kesimpulan yang berbeda. Dan pantaskah kita ngotot untuk membenarkan salah satu empat defenisi gajah itu.
Kita tinggal cerita gajahnya, anda pasti sudah membacanya lebih lengkap. Terkait dengan jumlah surga, saya coba menjelaskannya
- Surga bisa disebut 1 jika disandingkan dengan Neraka sebagai tempat tinggal kita yang abadi stelah kematian dan kiamat.
- Surga berjumlah 2 buah disebutkan dalam surat Ar Rahmaan
- Surga berjumlah 3 buah sesuai dengan fitrah manusia yaitu surga Darussalam hingga Adn
- Surga berjumlah 4 buah disebutkan juga dalam surat Ar Rahmaan
- Surga berjumlah 5 buah, jika surga dilihat terdiri dari 3 surga fitrah manusia, 1 surga orang terdahulu ditambah 1 surga Al Wasilah yang Insya Allah untuk Nabi Muhammad SAW
- Surga berjumlah 6 buah jika dilihat dari 4 surga untuk umat manusia, 1 surga Insya Allah untuk Rasullah dan 1 surga Arsy’
- Surga berjumlah 7 buah jika dilihat dari 7 dimensi pintu masuknya hingga surga Adn
- Surga berjumlah 8 buah jika dilihat dari 8 dimensi pintu masuknya hingga surga Firdaus
- Surga berjumlah 100 jika diihat dari derajat tingkatan surga
- Surga berjumlah 120 jika dilihat derajat calon penghuni surga yakni 120 shaf.
- Hingga tak terhingga dapat dijelaskan jika hingga menghitung jumlah tingkatan derajat hingga kamar-kamarnya
- Hingga tak terhingga dapat dijelaskan juga melalui luas surga.
- Diluar dari jumlah tersebut, Anda masih dapat menyebutkan surga itu 9, 10 dan sebagainya. Yang penting semua penyebutan jumlah tersebut di dukung oleh dalil Alquran ataupun Hadits.
Perbedaan dalam islam seringkali terjadi karena menafsirkan dalil tidak secara keseluruhan, cenderung mengambil yang menguntungkan baginya. Sehingga akan cenderung membawa kita pada kesesatan Surat Ali Imran (3:7)
Sehingga tidak pantas rasanya jika perbedaan aliran dan golongan menjadikan kita berselisih, saling mengejek dan saling menghina. Apalagi saling mengkafirkan, medzalimi bahkan membunuh sesama tanpa alasan yang dibenarkan Allah, yang justeru akan menjauhkan kita dari ridhaNya.
Kita sendiri yang memaknai amanah yang telah menjadi fitrah kita masing-masing, dan surga mana yang menjadi tujuan hidup Anda. Jika ingin selamat tanpa dianiaya sedikitpun, tentu mengambil jalan lurus dengan surga firdaus dan Adn sebagai acuan. Dua surga tertinggi yang dapat diraih dan disediakan Allah untuk hamba-hamba yang mengharapkan ridhaNya. Sedangkan dua surga terbawah disediakan Allah bagi kita yang ingin mampir ke neraka terlebih dahulu sebelum masuk surga,
Pemahaman tentang surga ini sejalan dengan fitrah manusia, termasuk 3 golongan umat manusia dalam surat Alwaqiah dan 3 golongan umat islam dalam surat fathir. Sehingga kita dapat memahami apa yang mesti anda persiapkan dan lakukan. Semoga kita semua termasuk calon-calon Ahli Surga. Aamiin Ya Rabbal Alamin
0 Response to "Mengenalkan Jumlah Surga Sebenarnya"
Posting Komentar